PROPERTY SOLO

PROPERTY SOLO

JANGAN LUPA UPDATE ANTIVIRUS

Share:

Seorang programmer sudah tidak asing jika dalam pekerjaan mereka setiap hari harus berhubungan dengan yang namanya notebook, laptop atau PC. Karena perlengkapan tersebut yang mampu menyelesaikan ide atau pikiran dalam bahasa komputer untuk membuat software ataupun aplikasi. 

Sudah beberapa hari ini notebook saya terasa lama untuk membuka beberapa workspace, sehingga saya pun berkonsultasi dengan rekan kerja yang bekerja sebagai security networking. 

Ia sudah begitu hapal dengan jaringan ataupun dengan problem di laptop maupun pc, menurut analisa dia laptop saya terkena virus.

Sudah beberapa bulan ini saya tidak update untuk anti virus karena banyak sekali pekerjaan yang sudah masuk deadline. Tiap tahun,  bulan selalu saja muncul varian virus baru yang mau tidak mau harus selalu update antivirus.

Begitupun dengan kehidupan ini, setiap hari kita selalu ada saja virus (dosa) semakin lama semakin canggih seiring  dengan berkembangnya teknologi. Baik yang dilakukan dengan sadar ataupun tanpa disadari.

Maka antivirus itu mirip dengan Istiqhfar,  maka harus sering-sering kita update kalo bisa sepanjang kita bernafas. Jika kita hanya Istiqhfar dalam sehari sekali saja, ya pasti jauh sekali dari kata cukup. Yaaa...pantas hidup semakin berat, lama kelamaan rusak.

Alhamdulillah, untuk hari ini masalah laptop saya sudah bisa beroperasi dengan normal kembali  alias diselamatkan. 

No comments