HARI KALI PERTAMA
Sahabatku..
Setiap perbuatan yang kita lakukan pasti dimulai pada titik nol. Baik itu memulai sebuah pekerjaan, memulai sebuah usaha, menaiki anak tangga atau bahkan memulai membiasakan diri untuk berbuat baik.
Jangan sampai kita memulai sesuatu akan menjadi akhir dalam perjalanan didunia ini. Oleh karena itu.
Bagaimana jika kali pertama sesudah bangun dari tidur kita membiasakan untuk sholat subuh berjamaah dimasjid.
Jangan sampai diri ini datang kemasjid untuk kali pertama justru hendak dishalatkan.
Bagaimana jika kali pertama keluar rumah diri ini mengenakan pakaian yang menutup aurat.
Jangan sampai diri ini kali pertama menutup aurat bukan oleh pakaian yang baik dan menutup aurat, melainkan sebuah kain kafan yang panjang dan berwarna putih.
Bagaimana jika kali pertama setelah fajar dan memulai aktifitas diri ini bersujud menempelkan kening ke tanah dalam kesejukan udara pagi dalam sholat dhuha
Jangan sampai diri ini kali pertama menempel ditanah tatkala dimasukan dalam liang lahat dan dalam kegelapan kubur.
Bagaimana jika kali pertama diri ini berhenti untuk berghibah dan menyinggung orang lain baik yang dilakukan secara bertatap muka ataupun dalam percakapan di media sosial (facebook, instgram, whatsapp, telegram, line dll)
Jangan sampai kali pertama dalam hidup diri ini bebas dari ghibah dan menyinggung orang lain ketika sudah tidak mampu berselancar di medsos dikarenakan semua anggota tubuh telah terbujur kaku dan keras yang berada didalam dan diatas tanah.
Bagaimana jika kali pertama mulut berbicara melantunkan ayat-ayat Al-quran selepas melaksanakan sholat subuh oleh lisan sendiri.
Jangan sampai diri ini kali pertama dibacakan ayat-ayat Al-Quran justru oleh sebuah kaset yang didengarkan melalui sebuah microphone
Tatkala semuanya akan kita dan harus dijalani, maka kenapa tidak dimulai dari sekarang karena semua akan dimulai dari titik NOL.
@secangkirTeh
No comments