Apa Tujuan Kamu?
sesungguhnya nikmat dunia hanya sebatas tetesan air pada ujung jari(ada batasnya) tatkala semakin dinikmati maka semakin berkurang nilainya. layaknya sepiring makanan sedap tatkala dalam keadaan lapar, tapi tak menarik saat sudah kenyang.
semua ada yang dunia ada batasnya; nikmat makan ada batasnya, nikmat harta juga sama, bahkan syahwat wanita tak ada bedanya semakin dicari semakin hilang nilainya. tatkala memenuhi semua itu tanpa taat, pasti akan berujung pada kehampaan, hidup tapi nihil arti, dan dalam hidupnya kekwatiran akan mati begitunya.
Tahta dan kekayaan dirasa sangat berkilau disaat posisi masih dibawah, namun semua sudah diperoleh berubah menjadi suatu kehampaan, jika tidak kuat, maka keserakahan, ketamakan, ketidakpuasan menjadi kawannya, hidup hanya menyengsarakan orang serta diri sendiri
Apa Tujuan Kamu?
Kebahagian hidup atau sebuah tipuan dunia lewat hal-hal yang fana, ketahuilah hidup didunia ibarat " sebuah perjalanan seorang musafir yang hanya singgah sebentar untuk melanjutkan perjalanan" tatkala engkau terlena maka tidak akan pernah sampai tujuan yang hakiki sehingga jangan menjadikan diri menyesal.
Tatkala acuan kebahagian itu ada pada harta, tathta dan wanita, sudah pasti semua itu akan diberikan ALLAH kepada manusia termulia Muhammad Rasulullah.
Tapi Allah tidak muliakan Nabi kita dengan semua itu, beliau tidak bermegah dengan harta, tidak memiliki kerajaan / tahta seperti kaisar Persia ataupun kaisar Romawi, ataupun dari para selir-selir nan cantik dan aduhai.
Tapi lihatlah sejarah apa yang Allah berikan pada manusia terbaik dan termulia itu, apa yang dia cari?
Sesungguhnya beliau mencari kebaikan pada umatnya, kenapa seluruh hidupnya digunakan untuk mengajak manusia agar mengenal dan taat pada Allah, hartanya habis digunakan untuk berdakwah, semua anggota keluarganya diarahkan untuk mengenal Allah, dan amanah kepemimpinan yang dia miliki untuk menyebarkan agama Islam.
Apa yang kau cari kawan? Adakah jalan Rasulullah yang kau ingin? Atau jalan mereka yang Allah murkai, yang mengira bahwa harta, tahta, wanita atau dunia akan memberi mereka kebahagiaan sejati?
No comments